Selasa, 26 April 2011

Prediksi Semifinal Liga Champions 2010/2011: Real Madrid vs Barcelona





MASIH ada dua laga El Clasico yang bakal disuguhkan dua rival abadi, Real Madrid dan Barcelona. Tapi, kali ini bentrok keduanya terjadi di semifinal Liga Champions.
Pertemuan keduanya sebenarnya sudah bisa diprediksi sejak babak perempatfinal. Ketika itu, Barca tak mendapat kesulitan membekuk Shakhtar Donetsk. Sementara Los Blancos pun mengubur mimpi tim penuh kejutan Tottenham Hotspur untuk melangkah lebih jauh.

Pada semifinal leg pertama, Madrid akan lebih dulu berlaku sebagai tuan rumah. Sejak kehadiran Pep Guardiola di skuad senior Azulgrana, Los Blancos dibuat tak berdaya. Selama tiga musim terakhir, pertemuan kedua tim di La Liga selalu dimenangkan Barcelona.

Namun, peta kekuatan sedikit berubah musim ini. Masuknya Jose Mourinho mendampingi Iker Casillas dkk seperti angin segar. Memang, Mou dipermalukan Barca lima gol tanpa balas pada El Clasico pertama musim ini. Tapi, setelah itu kekuatan keduanya terlihat imbang.

Barca ditahan imbang 1-1 di Santiago Bernabeu pada El Clasico kedua. Setelah itu, Madrid membungkam Azulgrana pada partai final Copa del Rey memalui gol tunggal Cristiano Ronaldo di masa perpanjangan waktu.

Dua hasil ini jelas melecut semangat Madrid untuk tidak kembali dipecundangi rival utama mereka. Tensi tinggi akan kembali terhampar di dua leg semifinal. Pasalnya, laga ini tak sekadar untuk mempertaruhkan nama baik tapi juga sebagai langkah awal perebutan gelar di Eropa.

Masing-masing klub berambisi menyabet double winners musim ini. Jika Barca hampir pasti menjadi kampiun di La Liga, maka lolos ke final akan mempermudah jalan mereka untuk mengawinkan gelar. Sementara Los Blancos justru lebih dulu mengunci satu gelar Copa del Rey.

Akan sulit memprediksi siapa pemenangan pertandingan di Santiago Bernabeu, Kamis (28/4/2011) karena kedua tim memiliki kekuatan sama. Tapi, Madrid memiliki semangat lebih pascakemenangan Piala Raja.

Rekor Pertemuan
Copa del Rey 20 April 2011 Barcelona 0 - 1 Real Madrid
La Liga 6 April 2011 Real Madrid 1 - 1 Barcelona
La Liga 29 November 2010 Barcelona 5 - 0 Real Madrid
La Liga 10 April 2010 Real Madrid 0 - 2 Barcelona
La Liga 29 November 2009 Barcelona 1 - 0 Real Madrid
La Liga 02 Mei 2009 Real Madrid 2 - 6 Barcelona
La Liga 13 Desember 2008 Barcelona 2 - 0 Real Madrid
La Liga 07Mei 2008 Real Madrid 4 - 1 Barcelona
La Liga 23 Desember 2007 Barcelona 0 - 1 Real Madrid

2 komentar:

  1. halo saya dari komunitas blogger terindah "mungkin
    heheheh XD
    oh iya salam kenal buat yang punya blog ini
    untuk memperindah blog kamu bisa tanya jawab sama aku
    dan juga mudah-mudahan umur kamu gak seumuran sama aku umurku sekarang 17
    jangan lupa ya mampir mampir ke
    http://forum-arfa.blogspot.com
    http://blogger-aryo.co.cc
    http://sharenick-showtime.blogspot.com
    by sampai ketemu disana ya ^_^

    BalasHapus
  2. aryo mandhela @ thanks masbro atas kunjungannya ke blog kami yg sederhana ini:)

    BalasHapus